SEBANYAK 5 pesepakbola top dunia yang disebut-sebut bergabung dengan klub Indonesia akan dibahas di sini. Menariknya, salah satu dari lima pemain tersebut adalah peraih Ballon d’Or 2004 itu.
Sejumlah pemain top dunia dikabarkan akan bergabung dengan tim kasta tertinggi sepak bola Indonesia, yakni Liga 1. Tentu klub-klub Liga 1 ingin mendatangkan pemain top dunia untuk meningkatkan performanya di kompetisi tersebut.
Oleh karena itu, ada 5 pesepakbola top dunia yang disebut-sebut bergabung dengan klub Indonesia tersebut. Lalu, siapakah mereka?
Berikut 5 pesepakbola top dunia yang pernah bergabung dengan klub Indonesia
5. Mesut Ozil (RANS Nusantara FC)
Kelima dalam daftar ini adalah Mesut Ozil. Ozil baru saja mengumumkan akan gantung sepatu alias pensiun sebagai pesepak bola.
Namun, mantan gelandang Arsenal dan Real Madrid itu dikabarkan akan bergabung dengan klub Liga 1, RANS Nusantara FC. Pemilik RANS Nusantara FC, Raffi Ahmad, juga memberikan kode untuk mengontrak Ozil saat sang pemain berkunjung ke Indonesia.
4.Ronaldinho (Persib Bandung)
Berikutnya adalah mantan pemain Barcelona, Ronaldinho. Ronaldinho pernah disebut-sebut akan bergabung dengan Persib Bandung pada 2017.
Menariknya, Persib Bandung dan Ronaldinho dikabarkan sudah sepakat. Namun karena status Ronaldinho sebagai duta Barcelona, hal itu menjadi penghalang.
Konten di bawah ini disajikan oleh Pengiklan. Wartawan Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.