PARINGIN, klikkalsel.com – Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) melakukan verifikasi lapangan kompetisi pasar pangan aman berbasis masyarakat, di Pasar Modern Adaro, Paringin, (4/4/2023).
Verifikasi lapangan ini dilakukan setelah Pasar Modern Adaro ditetapkan sebagai salah satu nominator kompetisi pasar pangan aman berbasis masyarakat tahun 2023 tingkat nasional mewakili Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).
Tujuan diadakannya kompetisi pasar pangan aman berbasis masyarakat tahun 2023 ini adalah untuk menumbuhkan, mendorong semangat kreativitas, partisipasi dari pemerintah daerah dan masyarakat pasar. Serta memberikan motivasi kepada aparatur instansi pemerintah daerah untuk meningkatkan prestasi dan kinerja.
Hadir dalam kegiatan tersebut Asisten III Setda Balangan, Rudiansyah Sofyan, mewakili Bupati Balangan. Sekaligus membuka acara, Tim Juri Kementerian Komunikasi dan Informatika, Sarjono, BPOM Direktorat Pemberdayaan Masyarakat dan Pelaku Usaha Bahan Makanan Olahan Kalsel, Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah, Industri dan Dagang Balangan, Aidinoor, Kepala Badan Litbang Balangan, Rakhmadi Yusni, Ketua TP PKK Balangan dan perusahaan mitra.
Rudiansyah Sofyan dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada dewan juri yang telah berkunjung ke Bumi Sanggam.
Baca Juga: Dinas Kehutanan Kalsel Ajak Masyarakat Balangan Dukung Gerakan Revolusi Hijau
Baca Juga: Disnakertrans Kalsel Peringatkan Perusahaan-Perusahaan Pencairan THR Pekerja
Rudiansyah, juga sangat berterima kasih atas terpilihnya Pasar Modern Adaro sebagai salah satu Nominator pasar kafir aman berbasis masyarakat tahun 2023.
Sementara itu, Kepala DKUMPP Balangan, Aidinoor mengatakan, pemerintah daerah telah mempersiapkan diri dengan baik untuk mengikuti kompetisi pasar pangan berbasis masyarakat yang aman.
“Persiapan terkait kompetisi pasar pangan aman berbasis masyarakat ini melibatkan SKPD terkait, stakeholder baik itu kebersihan, penataan pedagang, yang telah bekerja sama dengan baik,” ujarnya.
Terakhir, Aidinoor berharap Pasar Modern Adaro memenuhi kriteria tim juri sebagai pasar yang masuk dalam Nominator Pasar Pangan Aman Berbasis Masyarakat Nasional.
“Semoga proses penilaian Pasar Modern Adaro berjalan lancar dan memenuhi kriteria yang telah ditetapkan,” harapnya.
Pasar modern Adaro diketahui beroperasi pada Maret 2004. (rfk/klik)
Editor : Ahmad