AMSI mengadakan Pelatihan Media Manajemen untuk mendukung keberlanjutan bisnis media. Acara ini didukung oleh Internews dan USAID MEDIA dan dilaksanakan secara online dengan tujuan memperkuat manajemen, bisnis, dan keberlanjutan media digital. Pelatihan ini adalah program ketiga yang diprakarsai AMSI dengan tujuan meningkatkan kemampuan media lokal untuk menjadi independen dan berkualitas, serta dapat memenuhi kebutuhan informasi publik yang lebih baik. Pelatihan ini berlangsung selama delapan hari, dimulai dari tanggal 8 hingga 17 Mei 2023, dan diikuti oleh 64 media anggota AMSI dari 25 wilayah.
Topik pelatihan meliputi Business Environment, Brand Development, Business Management, Content Development, Distribution Development, Audience Development, Revenue Development, dan Technology Development. Setelah pelatihan daring usai, AMSI akan memilih 10 tim media untuk mendapatkan mentorship dan beasiswa senilai Rp. 15 juta masing-masing dalam upaya mendukung keberlangsungan bisnis media. Pendampingan ini akan dibantu oleh praktisi media online yang telah berhasil mengembangkan medianya, dengan periode pelaksanaan selama tiga bulan sebagai pendalaman materi dan praktik pengembangan media sesuai kebutuhan media lokal. Selain itu, AMSI juga akan memberikan pendampingan kepada 5 media yang lolos program pelatihan kelas advance pada 2022 lalu dengan bantuan Tim Newsgain, yang mempunyai pengalaman memberikan pendampingan dari aspek bisnis dan manajemen pada media online di berbagai negara.