KATA LOGIKA – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) bekerja sama dengan PT Paragon Technology and Innovation (PT Paragon Technology) dalam menggulirkan program Zmart di Kalimantan Selatan. BAZNAS RI dan BAZNAS Kalsel juga bersinergi membantu mustahik.
Sebanyak 50 mustahik yang tersebar di kota Banjarmasin menjadi penerima manfaat dengan nilai bantuan mencapai Rp 465.000.000. Selain itu, BAZNAS Kalsel juga bersinergi dengan BAZNAS Kabupaten, untuk 40 penerima manfaat Zmart yang tersebar di Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Kabupaten Banjar, Kabupaten Barito Kuala dan Kabupaten Tanah Laut dengan total bantuan sebesar Rp. 368.000.000.
“Alhamdulillah, upaya BAZNAS untuk mensejahterakan masyarakat mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Daerah dan berbagai pihak lainnya, salah satunya Paragon. Kami tentu menyambut dengan tangan terbuka setiap dukungan untuk memperkuat program BAZNAS,” ujar Kepala BAZNAS RI Bidang Distribusi dan Pemanfaatan, Saidah Sakwan MA, Selasa (6/12/2022).
Baca Juga: Adi Prayitno Ibaratkan Ganjar dan Relawan Anies, Air dan Minyak
Saidah melanjutkan, Paragon berperan dalam menggelar 16 Zmart bagi 15 mustahik yang sudah memiliki warung dan 1 mustahik pemula atau belum memiliki toko. Menurut Saidah, hal ini menjadi angin segar bagi kepedulian Paragon untuk mendukung peran BAZNAS dalam menyejahterakan mustahik.
“Paragon pada tahun 2022 telah menyetorkan zakat perusahaan sebesar Rp 1,5 miliar. Dari total tersebut, sebesar Rp 500 juta zakat perusahaan yang disalurkan ke BAZNAS dikemas melalui program beasiswa untuk 94 mahasiswa di 30 kampus di seluruh Indonesia, program Zmart di Kalimantan Selatan sebagai sebanyak 16 mustahik, dan program ZChicken di Madiun Jawa Timur sebanyak 10 mustahik. Sedangkan sisanya akan disalurkan dalam bentuk program strategis dan prioritas BAZNAS lainnya,” ujar Saidah.
Selain mendorong kesejahteraan mustahik dari sisi ekonomi, BAZNAS juga mengintensifkan Program Beasiswa BAZNAS yang bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mustahik untuk dapat mengenyam pendidikan tinggi di perguruan tinggi ternama di Kalsel hingga Timur Tengah, yaitu Universitas Al-Azhar, Mesir.
Baca Juga: Jepang dan Korea Selatan Kalah, Asia Tak Lagi di Piala Dunia Qatar
“Penyaluran Beasiswa BAZNAS Kalsel kepada 50 penerima manfaat dari perguruan tinggi yang telah bermitra dengan BAZNAS Kalsel yaitu UIN, ULM, UNISKA, STIMI Banjarmasin, Poliban, Politeknik Hasnur, STAI Darul Ulum Kandangan, dan IAI Darussalam Martapura, dengan total penyaluran Rp 125.000.000,” kata Saidah.