BANJARMASINPOST.CO.ID, KANDANGAN – Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS), Drs H Achmad Fikry, MAP menggelar hajatan panen semangka, Rabu (18/1/2023).
Kegiatan Bupati H Achmad Fikry bersama Kelompok Tani (Koptan) di Desa Paramaian, Kecamatan Daha Utara, Kabupaten HSS, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).
Kebun semangka lokal seluas 17 hektar dikelola oleh Koptan Sejahtera Makmur.
Kepala Dinas Pertanian HSS, H Muhammad Noor, SP, mengatakan Ketua Koptan Sejahtera Makmur Khalidi selalu berinovasi.
“Keberhasilan panen semangka hari ini juga tidak terlepas dari inovasi pembuatan tanggul melingkar dengan pengelolaan air yang baik,” jelasnya.
Upaya yang dilakukan Koptan Sejahtera Makmur merupakan inovasi yang bagus.
“Artinya, petani tidak lagi bergantung pada kondisi alam. Mereka selalu bisa membudidayakan semangka kapan saja,” jelasnya.
Ia berharap semangat inovasi yang tinggi dari anggota Koptan mampu menghasilkan semangka berkualitas dan menjualnya dengan harga yang baik.
Sementara itu, Bupati HSS H Achmad Fikry menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada masyarakat atas keberhasilan budidaya semangka.
“Alhamdulillah, hari ini kami berkesempatan untuk berkunjung ke sini secara langsung dan kami sangat senang dan sangat bersyukur melihat semangkanya besar dan segar,” pujinya.
Bupati H Achmad Fikry juga mengapresiasi kerja keras yang telah dilakukan Koptan Sejahtera Makmur.
“Kami sangat mengapresiasi kerja keras Kelompok Tani Sejahtera Sejahtera yang memiliki semangat tinggi dan selalu berusaha, sehingga pada akhirnya kita bisa melihat hasil yang luar biasa hari ini,” imbuhnya.
Kemudian Bupati H Achmad Fikry berbincang dengan para petani tentang apa yang harus dilakukan Pemkab HSS untuk mendukung Koptan.
“Tentunya dengan semangat yang tinggi tentunya usaha yang kita lakukan akan membuahkan hasil yang sepadan. Hal ini terlihat pada panen hari ini. Kami berharap ini dapat menjadi contoh dan motivasi bagi petani lainnya,” harapnya.
Lebih lanjut, ia juga berpesan kepada seluruh petani untuk tidak menyerah pada kondisi alam, dan terus berinovasi dalam menjalankan roda pertanian.
Turut hadir dalam acara syukuran ini Sekda HSS Drs H Muhammad Noor, MAP, seluruh Kepala Perangkat Daerah, Camat Daha Selatan dan Camat Daha Utara. (AOL/*)