Jalan rusak terjadi di Desa Paran, Kecamatan Paringin, Kabupaten Balangan, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).
Kondisinya semakin memburuk. Selain itu, selama 2 hari terakhir terjadi kebocoran pipa PDAM yang mengakibatkan aliran air melewati ruas jalan yang longsor.
Akibat rusaknya jalan tersebut, sebuah truk bermuatan kelapa sawit jatuh ke jurang yang ambruk tepat di pinggir sungai, Senin (24/4/2023) sekitar pukul 16.00 WITA.
Menurut Yani, seorang pejabat desa setempat, truk tersebut berasal dari Kecamatan Halong menuju Kecamatan Paringin.
Truk tersebut membawa muatan yang cukup banyak. Bahkan melebihi bak dan ditutup dengan terpal di bagian atasnya.
Bahkan, warga setempat telah menjaga kawasan tersebut agar tidak ada kendaraan lain yang melintas selama truk melewati longsoran tersebut.
Namun karena beban terlalu berat dan kondisi jalan yang sulit dilalui, truk akhirnya oleng ke kiri hingga jatuh dan terbalik.
“Sopir tidak mengalami luka berat. Ia langsung ditolong warga dari truk setelah masuk jurang,” ujarnya.
Hingga berita ini diturunkan, truk tersebut masih berada di lokasi kejadian.
Sementara itu, kelapa sawit jatuh berserakan dan juga menggelinding ke tepi sungai.
Sedangkan longsor di Desa Paran terjadi sejak akhir tahun 2022.
Diketahui, akan diperbaiki Pemprov Kalsel tahun ini.
Anggaran yang disediakan untuk perbaikan jalan provinsi dari Kabupaten Halong hingga Paringin dan juga jalan dari Lampihong hingga Paringin, berjumlah Rp 11,5 miliar.