JURNALBANUA.COM, BANJARMASIN – Wakil rakyat di DPRD Banjarmasin pada Februari 2023 menggelar beberapa kegiatan. Di antaranya, Rapat Panja Perubahan DPRD Kota Banjarmasin Tahun 2023 dan rapat lintas fraksi terkait pembahasan permohonan pendirian mal pelayanan publik di Banjarmasin dengan SKPD terkait.
Selain itu, para legislator di Kota Seribu Sungai itu juga mendapat kunjungan kerja dari beberapa DPRD. Di antaranya kunjungan kerja (Kunker) Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kota Batu dan Komisi III DPRD Hulu Sungai Tengah terkait pelaksanaan reses dewan.
Berikut kegiatan DPRD Banjarmasin yang terangkum dalam lensa foto.(saa/shd/jb).
|
TERIMA KUNKER: Wakil Ketua DPRD Banjarmasin HM Yamin menerima kunjungan kerja (Kunker) Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kota Batu dan Komisi III DPRD Hulu Sungai Tengah terkait pelaksanaan reses dewan. |
|
RAPAT LINTAS FRAKSI: Komisi I dan III DPRD Banjarmasin menggelar rapat lintas fraksi terkait pembahasan permohonan pendirian mal pelayanan publik di Banjarmasin dengan SKPD terkait. |
|
RAPAT PANJA : Wakil Ketua DPRD Banjarmasin HM Yamin bersama Ketua Panitia Kerja (Panja) Sukrowardi dan anggota DPRD Banjarmasin lainnya, mengadakan Rapat Panitia Kerja Perubahan Tata Tertib DPRD Kota Banjarmasin Tahun 2023. |
|
MUSRENBANG: Ketua DPRD Banjarmasin Harry Wijaya bersama anggota DPRD Banjarmasin Timur menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah (Musrenbang) RKPD Kota Banjarmasin Tahun 2024 tingkat kecamatan di Kantor Kabupaten Banjarmasin Timur. |
|
MUSRENBANG: Wakil Ketua DPRD Banjarmasin Matnor Ali menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah (Musrenbang) RKPD Kota Banjarmasin Tahun 2024 tingkat kecamatan di Kantor Kabupaten Banjarmasin Pusat. |
|
|
MENERIMA KUNKER: Komisi I DPRD Banjarmasin menerima kunjungan kerja (Kunker) Komisi I DPRD Hulu Sungai Selatan terkait wawasan perlindungan anak dan perempuan. |
|
RAPAT PANSUS: Ketua Pansus DPRD Banjarmasn M Isnaini bersama anggota DPRD menggelar rapat membahas revisi rancangan peraturan daerah (Raperda) iklan dengan Badan Pengelola Pendapatan dan Aset Keuangan Daerah (BPKPAD). |
|
MUSRENBANG: Anggota DPRD Banjarmasin Dapil Banjarmasin Utara menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah (Musrenbang) RKPD Kota Banjarmasin Tahun 2024 tingkat kecamatan di Kantor Kecamatan Banjarmasin Utara. |