Muhammad Dzikra Shandi Aditya dan Anisa Rahmi resmi terpilih sebagai Utuh dan Diyang Tanjung Kabupaten Tabalong tahun 2024.
Pengalungan selempang pemenang terpilih berlangsung di acara Grand Final Pemilihan Utuh Diyang Tanjung tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Tabalong di Pendopo Bersinar Pembataan, Jum’at (06/09/2024) siang.
Bersama sembilan pasangan kandidat lainya, tahap dan proses telah dijalani hingga memasuki grand final. Kemampuan untuk berbahasa asing, publik speaking hingga pengetahuan umum menjadi penilaian para juri untuk menentukan pemenang.
Pada kesempatan itu, Pj Bupati Tabalong, Hj Hamida Munawarah melalui Kadisdikbud Tabalong, Tonie Marwan mengatakan bahwa terpilihnya Utuh Diyang Tanjung ini dapat dijadikan sebagai mitra Pemerintah Daerah dalam berbagai kegiatan kedaerahan.
Selain itu, Utuh Diyang juga dapat menjadi partner berbagi ide pemikiran dalam pengembangan pembangunan yang ada di Kabupaten Tabalong.
Untuk itu Hamida mengharapkan, Utuh Diyang Tanjung nantinya sebagai duta Kabupaten Tabalong, mampu menjadi tauladan dan panutan di tengah-tengah masyarakat. Khususnya bagi generasi muda, baik dalam bertindak, berbuat, bertingkah laku maupun bertutur sapa.
“Harapan kita semua di era digitalisasi sekarang ini, para Utuh Diyang diharapkan memiliki kecakapan digital dan memiliki pengetahuan terkait etika menggunakan social media,” harapnya.
Setelah ditetapkan sebagai utuh tanjung, Dzikra merasa sangat bersyukur atas raihan yang diperoleh setelah melewati proses tahapan yang panjang.
“Tentunya kami berdua sangat bersyukur karena terpilih sebagai utuh diyang tahun 2024 setelah melewati proses karantina yang lumayan panjang dari bulan Agustus hingga September sekarang karena kerja keras kami akhirnya terbayarkan,” ungkapnya.