TANJUNG – Berbagai rangkaian kegiatan dilakukan dalam rangka memeriahkan HUT Kopri ke-51 di Kabupaten Tabalong, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).
Seluruh kegiatan tersebut dimotori oleh Pengurus Korpri Kabupaten Tabalong dan dimulai Selasa (22/11/2022) dengan dibukanya lomba pengucapan Korpri Pancasetya, di aula BKPSDM Tabalong.
Perwakilan Pengurus Korpri Tabalong, H Rusmadi mengatakan, tema peringatan HUT ke-51 ini adalah Korpri Mengabdi, Berkontribusi dan Berinovasi Untuk Negeri.
“Untuk memeriahkan peringatan tersebut, Pengurus Korpri Kabupaten Tabalong menggelar beberapa kegiatan dan perlombaan,” ujar Kepala BKPSDM Tabalong.
Baca juga: Perempuan dari HSU Menjalani Proses Hukum di Polsek Tabalong, Menggelapkan Mobil Sewaan
Baca juga: Hilang Tenggelam Saat Berenang, Jasad Pemuda di HSU Kalsel Ditemukan di Sekitar Pasar Modern Amuntai
Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk komitmen untuk menjaga, memelihara, mempertahankan dan mengembangkan semangat korps dan semangat persatuan bangsa.
Kemudian juga untuk lebih mempererat tali persaudaraan antar anggota Korpri Kabupaten Tabalong.
Kegiatan yang dilakukan adalah lomba pengucapan Panca Prasetya Korpri untuk kategori putra dan putri yang diadakan setelah acara pembukaan.
Selanjutnya, lomba MTQ pada 26 November 2022 yang terdiri dari dakwah putra dan putri, serta pengajian putra dan putri dengan rincian 1 orang per perangkat daerah.
Baca juga: Tabrakan di Kalsel – Kecelakaan di Tapin Libatkan 2 Mobil 1 Motor Tewaskan Kendaraan Roda Dua
Baca juga: Sidang Tipikor di PT Dok dan Perkapalan Kodja Bahari Banjarmasin, Jaksa Yakin Dakwaan Benar
“Juga untuk adzan, minimal 1 putra per perangkat daerah,” imbuhnya.
Selain itu, pertandingan bulutangkis beregu dan tenis meja juga akan digelar pada 24 hingga 26 November 2022.
“Kami juga akan menggelar seminar Ilmiah Antikorupsi pada 23 November 2022,” tambah H Rusmadi.
Yang tak kalah menarik yaitu jalan santai ASN dan keluarganya pada 27 November 2022 dengan berbagai doorprize yang telah disiapkan.
Baca juga: Kerangka Manusia di HSS Sungai Raya Dievakuasi ke Rumah Sakit di Kandangan
Baca juga: Takut Dana Modal Usaha Habis, Perempuan Kotabaru Bikin Laporan Jadi Korban Perampokan
“Kami memberikan hadiah doorprize terdiri dari sepeda listrik, sepeda gunung, kulkas, mesin cuci dan hadiah menarik lainnya,” jelasnya.
Puncaknya akan digelar pada upacara peringatan HUT Korpri pada 29 November 2022.
“Dirangkai juga dengan ziarah ke makam pahlawan, kemudian donor darah dan penyerahan bantuan Korpri ke 5 panti asuhan dengan total bantuan Rp 15 juta,” pungkas H Rusmadi.