BANJARMASINPOST.CO.ID, PARINGIN – Setelah bertahun-tahun tidak merasakan jalan yang layak, warga Desa Dayak Pitap, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Balangan, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), akan segera menikmati jalan beraspal.
Pengerjaan jalan menuju desa tersebut dilakukan sejak Juli 2022 dengan masa pengerjaan 150 hari kalender.
Baik pelajar, warga maupun pendatang yang sedang berkunjung ke kawasan tersebut saat ini sedang menunggu selesainya perbaikan jalan.
Apalagi karena sebagian menggunakan konstruksi cor, pengendara yang melintas pun menggunakan sisi jalan saat melintas.
Baca juga: Banjarmasin Post Millenials Fest Hadir, Ada Cosplay Contest, PUBG dan Music Show
Baca juga: Sidang Dugaan Gratifikasi Mantan Bupati Tanbu, JPU KPK Hadirkan 8 Saksi
Baca juga: Selebgram di Banjarmasin Akui Dianiaya Polisi, Kapolda Kalsel Tegas Akan Tindak Pidana
Kepala Desa Dayak Pitap, Diling, Kamis (24/11/2022), mengatakan, perbaikan jalan di desa tersebut akan memudahkan warga sekitar keluar masuk.
Apalagi keberadaan Kampung Dayak Pitap juga cukup jauh dari pusat kecamatan, bahkan termasuk dekat perbatasan.
“Kalau jalannya bagus, akan memudahkan siswa untuk bersekolah, apalagi yang sudah SMP dan SMA,” kata Diling, Kamis (24/11/2022).
Apalagi di Desa Dayak Pitap tidak ada SMA, hanya SD dan SD Kecil.
Baca juga: 8 Pembunuhan Terjadi Didominasi Pengaruh Alkohol, Kapolres Tapin: Semua Stakeholder Perlu Kolaborasi
Baca juga: Pembunuhan di Kalsel – Tewas dengan 19 Luka Tusuk, Warga Moody A HST Tewas di Tempat Kerjanya
Baca juga: Kecemburuan Jadi Motif Pembunuhan Sadis di Warung Malam Tapin, Korban Ditikam Hingga Ususnya Hancur
Tidak hanya itu, di Desa Dayak Pitap juga sedang dilakukan perbaikan jalan menuju Air Terjun Riam Baiggi. Sehingga pengunjung yang berwisata lebih mudah menuju lokasi.
Kepala Dinas PUPR Kabupaten Balangan Rahmadiah melalui Kabid Bina Marga Rina Ariyani menjelaskan ada dua paket kegiatan yang dilakukan di Desa Dayak Pitap, yakni perbaikan jalan menuju desa dan menuju Air Terjun Riam Baiggi. .
“Untuk dua kegiatan ini sudah 100 persen pengerjaan jalan menuju air terjun. Kemudian hampir 50 persen untuk jalur utama menuju desa,” jelas Rina.
Pada papan informasi pelaksanaan kegiatan pekerjaan peningkatan jalan menuju Desa Dayak Pitap yaitu ruas jalan Gunung Batu – Iyam dilakukan oleh CV Rekayasa Cipta Engineering.
Baca juga: Meninggal Setelah Menabrak Pohon, Pria Tanpa Identitas di Banjarbaru Dijemput Keluarga
Baca juga: Kapal Nelayan Tenggelam Diterjang Angin Puyuh di Perairan Kintap Tanahlaut, Satu Orang Meninggal Dunia
Baca juga: UMP Kalsel 2023 Naik 8,83 Persen Beredar di Media Sosial, Ini Tanggapan Apindo
Dalam kegiatan ini biaya yang dikeluarkan mencapai Rp6.662.417.037,93 untuk konstruksi jalan aspal dan cor.
Rina berharap pembangunan jalan tersebut selesai tepat waktu, sehingga masyarakat setempat dapat segera menikmati fasilitas jalan yang dibangun oleh pemerintah setempat.
(Banjarmasinpost.co.id/Isti Rohayanti)